Home News Market Teknologi Treveling Finance JASA
Nature

Daftar Negara ASEAN dan Sumber Daya Unggulnya, Indonesia Punya Apa Saja?

aris, 2023-02-11

Negara-negara di wilayah ASEAN memiliki banyak sumber daya alam melimpah yang dapat meningkatkan kemajuan negara-negaranya. Hampir semua negara anggota ASEAN memiliki sumber daya alam hayati maupun non hayati.
Kondisi negara ASEAN rata-rata memiliki sumber daya alam berupa tambang, kecuali pada negara Singapura. Kekayaan akan sumber daya alam tambang tersebut membuat negara-negara ini menjadi pengekspor besar.

Mengutip dari situs Kemendikbud dan buku Explore Ilmu Pengetahuan Sosial Jilid 2 untuk SMP/MTs Kelas VIII oleh Dwi Sumpani Wati, sumber daya alam pun tidak hanya berupa hasil tambang saja tetapi bisa hasil laut, hasil hutan, dan sebagainya. Untuk mengetahui lengkapnya, berikut adalah sumber daya unggulan negara-negara ASEAN.

Daftar Negara ASEAN dan Sumber Daya Unggulnya:

1. Indonesia
Indonesia unggul memiliki sumber daya alam berupa hasil laut, kopi, minyak kelapa sawit, kakao, karet dan produk karet, hasil pertanian, obat-obatan herbal, logam mulia, dan minyak bumi. Menurut laporan Food and Agricultural Organization (FAO), potensi sumber daya laut di Indonesia mencapai 6,5 juta ton per tahun.

Keberadaan gunung berapi yang banyak di Indonesia pun menjadikan tanah-tanah di sekitarnya subur dan mampu ditanami berbagai macam rempah mulai dari cabe, bawang, kunyit, jahe, dan lainnya. Potensi tambang Indonesia pun tak kalah dari negara lain karena Indonesia memiliki banyak laut.

2. Thailand
Thailand merupakan pengekspor besar hasil alam seperti beras, jagung, tebu, umbi-umbian, karet, cengkeh, kayu jati, dan kayu besi. Thailand pun terkenal sebagai daerah yang paling produktif dalam menghasilkan beras.

Hal tersebut membuat Thailand disebut juga sebagai lumbung padi Asia Tenggara. Selain itu, potensi besar dari negara Thailand adalah karet, kopra, kapas, singkong, kelapa, lada, jagung, tebu, dan kacang kedelai.

3. Malaysia
Malaysia terletak di daerah dataran tinggi dan dikelilingi oleh banyak pegunungan. Artinya, tanah Malaysia memiliki kesuburan yang tinggi dan hasil alam yang mendominasinya antara lain adalah sas alam, minyak bumi, padi, karet, kelapa sawit, dan teh.

Hutan di Malaysia pun mempunyai kontribusi besar dalam memajukan perekonomian Malaysia. Sebanyak 40% komoditas karet di dunia adalah berasal dari negeri Jiran ini.

4. Filipina
Filipina memiliki banyak gunung api yang merupakan rangkaian Pegunungan Sirkum Pasifik. Keberadaan gunung api tersebut membuat Filipina sangat subur untuk menunjang kegiatan agraris. Selain itu, potensi dari hasil buminya pun melimpah dan memiliki nilai jual tinggi seperti pada ekspor emas dan perak.

5. Vietnam
Vietnam menjadi pengekspor besar atas kekayaan alam beras, karet, kedelai, kopi, dan teh. Hasil pertanian Vietnam https://www.detik.com/tag/vietnam adalah padi sehingga negara ini mampu menjadi lumbung padi bagi negara-negara di kawasan ASEAN lainnya. Kekayaan alam di Vietnam ini dipengaruhi oleh banyaknya gunung api yang membuat tanah-tanah di sekitarnya menjadi subur.

6. Myanmar
Potensi-potensi hasil alam di Myanmar antara lain adalah logam nikel, gas bumi dan hasil pertanian. Hasil dari kegiatan agraris di Myanmar ini mencakup teh, tembakau, tebu, sayuran, gandum, kapas, dan wijen. Untuk hasil hutan nya pun, Myanmar memiliki kekayaan akan kayu jati dan kayu besi.

7. Laos
Laos adalah negara satu-satunya ASEAN yang tidak memiliki laut. Meski begitu, potensi sumber daya alam dari Laos tidak bisa disepelekan. Komoditas ekspor negara ini antara lain adalah adi, kopi, tembakau, dan sumber-sumber tambang mineral.

8. Brunei Darussalam
Brunei adalah salah satu negara yang mengandalkan sumber daya alam sebagai sumber utama bagi devisa negaranya. Artinya, kegiatan ekspor Brunei Darussalam sangat sering dan hal ini karena negaranya memiliki tanah yang subur sehingga hasil pertanian dan perkebunan melimpah.

Selain itu, hasil-hasil alam dari Brunei Darussalam melimpah di sektor pertambangan. Contohnya adalah minyak dan gas alam. Daerah yang menjadi penghasil gas alam di Brunei adalah Seria, Ampar, Jerudong, dan Kuala Belait.

9. Kamboja
Kamboja memiliki daratan yang subur sehingga komoditas yang banyak ditemukan di sini adalah karet, beras, kayu, hingga umbi-umbian, gas alam dan minyak bumi. Umbi-umbian yang mendominasi di Kamboja adalah kacang tanah, jagung, kapuk, dan tebu. Hasil umbi-umbian tersebut dapat ditemukan di sepanjang Mekong dan Tonle Sap.

10. Singapura
Singapura tidak memiliki sumber daya alam unggulan, tetapi sangat memanfaatkan bidang jasa, perdagangan, keuangan dan telekomunikasi. Negara ini hanya memiliki sedikit pengolahan bahan baku namun kekayaan negaranya melebihi negara ASEAN lain yang punya kekayaan alam melimpah.

Negara ini memanfaatkan potensi letaknya yang strategis untuk mengembangkan industri jasa, perdagangan, dan pariwisata untuk menambah devisa negaranya.

Timor Leste adalah negara paling kecil dibandingkan negara ASEAN lainnya. Namun, hasil pertanian dan perkebunannya cukup melimpah yakni berupa karet, kopi, dan kakao. Negara ini kaya akan sumber daya alam tambang minyak bumi yang meliputi emas, perak dan marmer.

Sumber : detik.edu


FO4ARI

I have a blog to share knowledge with you and the latest news


Nature


Didukung Oleh Investing.com

Widget Ringkasan Teknikal Didukung oleh Investing.com Indonesia