Home News Market Teknologi Treveling Finance JASA
Nature

Livestream Dapat Rp 800 Juta, Guru Cantik Ini Langsung Resign

aris, 2023-05-17

Seorang guru TK di China berhenti bekerja karena laris manis setelah melakukan livestream di internet. Pendapatannya jadi jauh melebihi gajinya sebagai tenaga pendidik.
Wanita bernama Huang yang berasal dari Wuhan itu awalnya iseng-iseng upload video dirinya sedang menyanyi di platform berbagi video China, Douyin. Tak disangka, video itu laris manis ditonton oleh para netizen, dengan jumlah tayangan mencapai 100 juta kali.


Netizen memuji tampang sang guru dan metodenya mengajar yang dipandang menarik. Ia pun langsung meraup 4,3 juta follower. Sebagian fans lalu memintanya untuk melakukan siaran langsung atau livestream.


Seperti dikutip detikINET dari Asia One, Huang pun menyanggupinya. Tak dinyana, para fans membanjirinya dengan gift saat siaran langsung itu dan membuatnya terharu.

"Saya sangat senang. Saya siaran langsung hanya sehari dan bisa mendapatkan uang senilai 10 tahun gaji saya. Terima kasih semuanya," kata Huang.

Ya saat livesream itu, Huang dilaporkan meraup sampai 400 ribu yuan atau di kisaran Rp 800 juta. Sebagai perbandingan, gajinya sebagai guru TK hanya sekitar 3.000 yuan tiap bulannya.


Kerena pendapatan yang sangat menggiurkan itulah, Huang dilaporkan memutuskan berhenti dari pekerjaannya sebagai guru, agar dia dapat lebih fokus livestream di internet.

Tak lama kemudian, Huang juga menandatangani kontrak dengan sebuah perusahaan manajemen artis. Pendapatannya dilaporkan semakin naik, di mana dalam 3 livestream pertamanya, dia memperoleh penghasilan sekitar 2 juta yuan.




Sumber : int.detik


FO4ARI

I have a blog to share knowledge with you and the latest news


Nature


Didukung Oleh Investing.com

Widget Ringkasan Teknikal Didukung oleh Investing.com Indonesia